BALIKPAPAN – Bagaimana Rutan Balikpapan Mengelola Ribuan Pembesuk Selama Layanan Kunjungan Idulfitri? Layanan kunjungan Idulfitri 1446 H di Rutan Kelas IIA Balikpapan resmi ditutup setelah berlangsung selama tiga hari penuh. Momen spesial ini dimanfaatkan oleh ribuan keluarga warga binaan untuk bersilaturahmi dan berbagi kebahagiaan di hari raya. Selama periode layanan kunjungan Idulfitri 1446H ini, tercatat sebanyak 2.772 orang pembesuk yang datang ke Rutan Balikpapan, menunjukkan antusiasme yang tinggi dari keluarga dalam memberikan dukungan moral kepada warga binaan. Rabu (02/04/2025)
Antusiasme yang besar ini tetap diimbangi dengan layanan yang mudah dan sistematis. Proses pendaftaran kunjungan dilakukan secara tertib dengan alur yang jelas, dimulai dari verifikasi identitas pembesuk, pemeriksaan keamanan, hingga pengaturan jadwal kunjungan untuk menghindari kepadatan. Selain itu, pengamanan selama kunjungan diperketat dengan penerapan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ketat, melibatkan APH seperti TNI dan Polri yang siaga penuh guna memastikan seluruh proses berjalan aman, tertib, dan kondusif.
Keberhasilan layanan kunjungan ini tidak lepas dari kerja keras para petugas yang tetap bertugas di tengah libur Idulfitri 1446H. Mereka memastikan setiap tahapan kunjungan berjalan lancar, mulai dari registrasi hingga pertemuan keluarga dengan warga binaan. Dukungan dari keluarga yang mengikuti aturan serta koordinasi antar petugas menjadi kunci suksesnya pelayanan ini.
Kepala Rutan Kelas IIA Balikpapan, Agus Salim, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh petugas yang telah menjalankan tugasnya dengan profesionalisme dan dedikasi tinggi. “Kami bersyukur layanan kunjungan Idulfitri tahun ini berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh rasa kekeluargaan. Terima kasih kepada seluruh petugas yang tetap memberikan pelayanan terbaik selama hari raya. Semoga kebersamaan ini semakin mempererat tali silaturahmi antara warga binaan dan keluarganya, ” ujarnya.